Welcome!

It's all about the mind of a woman who just wants to share something :) Enjoy!

Senin, 28 November 2011

Dream

Bermimpi itu sangat mudah. Semua orang pasti pernah bermimpi dan mempunyai cita-cita. Entah jadi dokter, pilot, pengacara, dan lainnya. Bermimpi itu tidak salah. Malah sangat baik. Karena orang yang hidup tanpa mimpi, dapat dipastikan hidupnya akan berantakan. Ia tak punya target dalam hidup. Akan tetapi, beberapa orang kadang terlarut sama mimpinya. Ingat, milikilah sebuah mimpi yang besar dalam hidup tapi jangan hidup dalam mimpi! 


Gue punya mimpi jadi seorang dokter. Alasannya karena gue suka berinterasi dengan orang. Gue gak suka kerja di belakang meja dan di depan komputer sepanjang hari. It will kill me slowly. Gue juga ga suka rutinitas. Jadi kalo doter kan di bayangan gue, bakal ketemu kasus beda-beda. Gak mungkin gue jadi dokter tapi yang dateng sama gue penyakitnya sama-sama diare mulu. Dan alasan terakhir, gue gak mau munafik, gue pengen jadi kaya. Gak perlu kaya yang berkelimpahan, cuma yang hidup layak lah. Gak pernah kekurangan. Dan bayangan gue, dengan jadi dokter, bisa meraih itu semua.


SD, SMP, SMA gue lalui. SMA masuk IPA mulai terasa beratnya. butuh perjuangan. Dan gue akhirnya kuliah. Semua tidak segampang bayangan gue. Jadi dokter itu berat. Kuliah dari setengah 8 sampai jam 5. Belum bahan yang semua hafalan. Anatomi hafalin tulang, otot, saraf, dan teman-teman bermainnya. Histologi hafalin jaringan-jaringan yang gak jelas bentuknya. Belum lagi ada kuliah pakar. Aaarghh. Dan ditambah perjalanan rumah gue ke kampus yang sangat jauh dan macet. Kalau nyetir mobil masih mending. Begitu naik busway, wow. Perjuangan yang berat. Tapi gue sadar sesuatu. Inilah kosekuensi dari mimpi yang pernah gue buat. Ini harga yang harus gue bayar supaya gue bisa mewujudkan mimpi gue.


Hanya pengecut yang akan berhenti di tengah jalan. Hanya pecundang yang menyerah dalam menghadapi tantangan. Tidak peduli berapa kali gagal dalam mencoba mengalahkan tantangan, tapi selama kita tetap berjuang, pasti akan berhasil. PASTI!

Perbandingan kegagalan dan keberhasilan itu 1:1. Disaat kau gagal 5x, itu berarti kau kelak akan meraih 5x keberhasilan. Jadi jangan pernah takut bermimpi. Dan HIDUPI MIMPI ITU! Mimpi akan tetap menjadi sebuah mimpi kalau itu hanya sebatas pikiranmu. Tapi mimpi akan menjadi sesuatu yang besar kalau kau ijinkan mimpi itu keluar dari pikiranmu dan menjadi sebuah kenyataan.


Selamat bermimpi :) Godbless..